Pranala (link): https://www.maknaa.com/politik
A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z
No | Kata | Arti |
---|---|---|
1 | N | huruf yang menempati urutan keempat belas |
2 | NATO | North Atlantic Treaty Organization (organisasi pertahanan Negara-negara di Atlantik Utara) |
3 | NAZI | Nazional Sosia- lismus. Partai fasis yang dipimpin oleh Adolf Hittler di Jerman yang menganut paham chauvinisme ekstrim (memandang bangsanya yaitu Aria sebagai bangsa yang paling unggul dan hebat). Selama beberapa tahun partai ini berkuasa di Jerman dan membawa banyak korban, dibawah kepemimpinan Hi... |
4 | NICA | Nederlansch Indische Civic Administration, pemerintah sipil Hindia belanda yang mem-bonceng pada sekutu atau sebutan untuk tentara Belanda yang ada di Indonesia |
5 | NII | Negara Islam Indonesia, Negara yang diprok-lamirkan oleh Sekarmadji Maridjan Kartosuwiryo pada tanggal 7 Agustus 1949 untuk melepaskan diri dari NKRI dengan berdasarkan agama Islam. Pemicunya adalah ketidaksetujuan terhadap hasil perjanjian Renvile |
6 | NIPPON | Jepang. Dai nippon; Jepang raya |
7 | NIT | Negara Indonesia Timur. Sebuah Negara bagian yang dibentuk berdasarkan Konfrensi Denpasar (1946) |
8 | NKK/BKK | Normalisasi Kehidupan Kampus/ Badan Koordinasi Kema-hasiswaan, sebuah pe-nataan organisasi kema-hasiswaan, dengan cara menghapus organisasi kemahasiswaan yang lama berupa Dewan Mahasiswa dan diganti dengan format yang baru. NKK/BKK ini bertujuan untuk membatasi kegiatan politik mahasiswa, bahkan mah... |
9 | Nahdlatul Ulama (NU) | kebangkitan ulama. Ormas Islam yang didirikan pada tanggal 31 Januari 1926 di Surabaya oleh K.H. Hasyim Asy'ari, bergerak di bidang sosial keagamaan, budaya dan pendidikan. NU memiliki tujuan mencerdaskan umat Islam dan menegakkan syariat Islam berdasarkan madzhab Imam Syafi'i. Pada tahun 1952 NU te... |
10 | Nahdlatul Wathan | Ormas Islam yang berkembang di Nusa Tenggara Barat, khususnya Lombok yang dipimpin Abdul Majid |
11 | Nahdliyin | warga masyarakat yang berafiliasi atau sebagai anggota ormas NU (nahdlatul ulama) |
12 | Nanpoo Gun | komando panglima besar untuk Asia Tenggara |
13 | Napoleon Bonaparte | tokoh politik Perancis yang gagah berani |
14 | Nasakom | Nasionalisme, agama dan komunis. Konsep untuk mem-persatukan kekuatan politik dan mene-rapkannya dalam kehidupan bangsa Indonesia oleh Soekarno pada tahun 1960 sehingga menjadi kekuatan revolusioner. Namun, keinginan tersebut tidak dapat diwujudkan karena secara ideologis berbeda dan bertentangan se... |
15 | Nasional | bersifat kebangsaan |
16 | Nasionalis Islam | sebutan bagi sekelompok orang yang menganut paham nasionalisme, dengan tetap menginginkan dan memiliki komitmen bahwa Negara dan masyarakat harus diatur berdasarkan Islam. Kelompok ini ber-pandangan bahwa agama semestinya dibawa dan dijadikan dasar dalam kehidupan politik atau urusan kenegaraan kare... |
17 | Nasionalis sekuler | sebutan bagi sekelompok orang yang menganut paham nasionalisme dengan menginginkan adanya pemisahan yang tegas antara Negara dan agama. Kelompok ini ber-pandangan bahwa agama tidak boleh dibawa dalam kehidupan politik atau urusan kenegaraan karena agama merupakan urusan pribadi |
18 | Nasionalisasi | pengambil-alihan perusahaan milik asing (bekas penjajah) menjadi milik negara. Perusahaan-perusahaan milik Jepang dinasionalisasi oleh Indonesia setelah Jepang mengalami kekalahan |
19 | Nasionalisme | paham untuk mencintai bangsa dan negara sendiri sehingga rela berkorban demi kejayaan bangsanya |
20 | Naskah akademis | naskah yang berisi latar belakang pemikiran serta hasil kajian yang menyertai dibuatnya suatu Rancangan Undang-undang |